Header

Hilangkan Bau Badan Dan Mengobati Berbagai Macam Penyakit, Inilah Segudang Manfaat lain dari daun sirih

Daun sirih bisa tumbuh subur di pekarangan dan mudah dijumpai pada penjual bunga ini ternyata memiliki banyak khasiat untuk mencegah gangguan kesehatan dan mengobati penyakit. Diantaranya untuk menghilangkan bau mulut, keputihan dan lain-lain.


1. Kandungan yang ada pada daun sirih
Sirih mempunyai kandungan kimia minyak atsiri (kadinen, kavikol, sineol, eugenol, karvakol) dan zat samak.

2. Cara pengobatan
Bagian yang digunakan daun, getah dan minyaknya. Manfaat untuk obat bisul, hidung berdarah, radang selaput lendir mata, trachoma, mulut berbau, keputihan, gigi goyah, gusi bengkak, radang tenggorokan, encok, jantung berdebar-debar, kepala pusing, terlalu banyak keluar air susu, batuk kering, demam nifas, sariawan (Ir. Arif Aliadi et. al, 1996) berikut merupakan contoh pemakaian sirih dalam pengobatan:

a. Hilangkan bau mulut dan cegah kerusakan gigi
1 lembar daun sirih setelah dicuci bersih dikunyah-kunyah ditahan beberapa menit dalam mulut, lalu diludahkan. Lakukan hal tersebut selama dua sampai tiga kali sehari.

Cara lainnya, rebus 5 sampai 6 lembar daun sirih dengan 2 gelas air sampai mendidih. Dinginkan dan saring dan setelah itu untuk berkumur-kumur setiap pagi dan sore

b. Pembengkakan gusi atau mulut
Daun sirih 5 sampai 6 lembar rebus dengan tiga gelas air sampai mendidih. Angkat dan saring tambahkan garam, selanjutnya untuk kumur-kumur tiga kali sehari.

c. Pendarahan geraham
Sehabis cabut gigi (graham biasanya) selalu mengalami pendarahan yang banyak. Untuk menghentikan pendarahan, gunakan ramuan ini. Ambil daun sirih 10 lembar, setelah dicuci rebus dengan air sebanyak 5 gelas sampai mendidih. Angkat dan saring, selanjutnya kumur dengan ramuan tersebut Setiap 1 jam 1 kali. Ramuan tersebut juga dapat menghilangkan bau mulut yang disebabkan oleh kerusakan gigi yang sudah banyak berulang.

d. Menghilangkan bau badan
Ambil daun sirih 2 sampai 3 lembar direndam dalam air panas setengah gelas, di tambahkan satu sendok teh gula putih. Biarkan sampai air itu hangat. Setelah sirihnya diambil, airnya diminum.

e. Kan bau pada ketiak
Ambil selembar daun sirih beri kapur sedikit, lantas diremas-remas, lumatannya dioleskan pada ketiak, agar baunya hilang.

f. Obat batuk
Daun sirih 5 lembar, cengkeh, kapulaga, kemukus. Mesin 11 biji, kayu Manis atau jari tangan. Cara Membuatnya: Setelah dicuci rebus dengan air 2 gelas hingga airnya menjadi 1 1/2 gelas angkat dan saring.

Aturan minum:

 Anak umur 1 sampai 3 tahun 3 kali sehari satu sendok makan
Anak umur 4 sampai 5 tahun 3 kali sehari satu sendok makan
Anak umur 6 sampai 11 tahun tiga kali sehari 5 sendok makan.
Dewasa 3 kali sehari

g. Keputihan
Untuk mencegah atau mengatasi keputihan, mengurangi gatal-gatal pada vagina menggunakan rebusan daun sirih buat cebok, sedangkan namun untuk diminum biasanya dikombinasi dengan kumis kucing, kunyit, tapak 5 atau sambiloto. Bahkan sekarang sudah ada yang membuat dalam bentuk instan diberi gula berupa ramuan kunir dan sirih.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Hilangkan Bau Badan Dan Mengobati Berbagai Macam Penyakit, Inilah Segudang Manfaat lain dari daun sirih"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel